E satu.com (Majalengka) - Menjelang waktu berbuka puasa, aktivitas masyarakat di sejumlah titik keramaian meningkat, termasuk di depan pasar dan di Simpang Tiga Cikijing.
Untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama kegiatan ngabuburit, Kapolsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar AKP Asep Rusmawan, S.H. beserta Anggota melakukan pengamanan dan pemantauan langsung baik Patroli, Pengaturan lalulintas dan imbauan humanis. Pada Rabu (05/03/2025).
Kapolsek Cikijing beserta Anggota hadir di tengah masyarakat guna menjaga kelancaran aktivitas, mengantisipasi potensi gangguan ketertiban, serta memberikan rasa aman bagi warga masyarakat yang sedang melakukan aktivitas ngabuburit, para pedagang dan pengunjung pasar yang berburu takjil untuk buka puasa.
Sementara itu, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR. melalui Kapolsek Cikijing AKP Asep Rusmawan, S.H. mengatakan, Patroli ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat selama bulan suci Ramadan.
"Kami ingin memastikan masyarakat bisa ngabuburit dengan nyaman dan aman. Dengan kehadiran Polri di lapangan, diharapkan dapat mencegah potensi gangguan kamtibmas serta mengatur arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan," tutup Kapolsek.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,
Sumber : Humas Polres Majalengka,
Post A Comment:
0 comments: