E satu.com (Tangerang ) - Pertama kali dibuka, Pasar Bersih Shinta Cimone, Kecamatan Karawaci , cukup ramai oleh para pelaku UMKM yang membuka lapak dagangannya. Namun setelah beberapa bulan pasar tersebut terlihat sepi , Bagaikan gedung tua yang tidak berpenghuni
Menurut tokoh masyarakat setempat yang rajin mengamati perkembangan Pasar Bersih Sinta Cimone, Kondisi tersebut terjadi karena kurang adanya pembinaan Atau perhatian serius dari dinas terkait
" Menurut saya , kondisi tersebut terjadi akibat kurang adanya pembinaan atau perhatian serius dari dinas terkait
Seandainya saja ada pembinaan atau perhatian serius dari dinas terkait, diyakini pasar tersebut tidak sepi , ditinggal para pelaku UMKM
Jadi segala sesuatunya tergantung Pemkot Tangerang melalui Dinas Indagkop UMKM . adakah keinginan atau niat kuat mengembangkan para pelaku UMKM .. bila tidak ada, jangan harap pasar tersebut bisa berkembang dengan baik " Kata tokoh masyarakat; setempat ,yang enggan disebutkan namanya. Senin ( 10/3/2025 )
' Tidak sulit bagi Pemerintah Kota Tangerang mengembangkan para pelaku UMKM yang membuka lapak dagangannya di Pasar Bersih Sinta Cimone.
Dorong Disporabudpar mencari sponsor untuk mengadakan event atau kegiatan rutin di bidang seni dan budaya, diyakini pengunjung bakal rame dan para pelaku UMKM akan semakin rame membuka lapaknya
Kemudian Dinas Indagkop UMKM melakukan pembinaan, penataan atau penertiban Kepsda para pelaku UMKM . sehingga keamanan dan kenyamanan pasar tersebut terjaga dengan baik " Pungkas Tokoh masyarakat kepada awak media EsatuCom.
( AWW )
Post A Comment:
0 comments: