E satu.com (Majalengka) 
 - Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan program Makan Bergizi Gratis, Polres Majalengka melalui Polsek Kasokandel melaksanakan kegiatan launching Program Penguatan Pekarangan Lestari (P2L) pada Senin

(24/2/2025). Acara ini digelar di Desa Girimukti, Kecamatan Kasokandel, Kabupaten Majalengka, dengan dihadiri berbagai pihak terkait.

Kapolsek Kasokandel, Ipda Ato Rusdianto, S.H., memimpin langsung kegiatan yang turut dihadiri oleh Sekcam Kasokandel Iwan, Kepala Desa Girimukti Maman, Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Nana, serta Bhabinsa Serda Hutabarat. Selain itu, Ketua Bhayangkari Ranting Kasokandel beserta anggota serta personel Polisi Penggerak Ketahanan Pangan Polsek Kasokandel juga turut serta dalam acara tersebut.

Program P2L ini difokuskan pada pemanfaatan pekarangan untuk menanam tanaman produktif seperti cabai, terong, dan tomat. Langkah ini diharapkan dapat menjadi solusi nyata dalam meningkatkan ketahanan pangan di tingkat rumah tangga, sekaligus mendukung program Makan Bergizi Gratis yang dicanangkan pemerintah.


Baca Juga
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR., mengapresiasi inisiatif ini dan berharap program tersebut dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat. Menurutnya, keterlibatan berbagai pihak, termasuk aparat kepolisian dan masyarakat, dalam membangun ketahanan pangan akan membawa dampak positif bagi kesejahteraan bersama.


Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya konsumsi makanan sehat dan bergizi.


Editor : Ade Prayitno
Sumber : Humas Polres Majalengka

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top