E satu.com (Jogjakarta) - Model berbakat asal Cirebon, Naura Khatami Sukriano, dipastikan akan tampil dalam ajang Jogja Fashion Parade (JFP) 2025.

Acara yang menjadi salah satu perhelatan mode bergengsi di Yogyakarta ini akan digelar pada Sabtu 15 Febuari 2025 dan menghadirkan peserta 153 model karya 16 desainer ternama dari Jogjakarta .

Naura Khatami, yang dikenal dengan gaya elegan dan kemampuan berjalannya yang memukau di atas catwalk, mengaku sangat antusias bisa berpartisipasi dalam acara ini.

“Saya merasa bangga dan bersyukur bisa menjadi bagian dari Jogja Fashion Parade tahun ini. Ini adalah kesempatan besar untuk menunjukkan potensi saya sebagai model dan memperkenalkan karya para desainer kepada publik yang lebih luas,” ujar Reno Sukriano.
Baca Juga

Jogja Fashion Parade 2025 mengusung tema "Heritage in Modernity", yang menampilkan perpaduan antara warisan budaya Nusantara dengan tren mode kontemporer. Beberapa rumah mode yang akan berpartisipasi dalam acara ini di antaranya adalah desainer ternama karya jogjakarta.

Nama Naura Khatami sendiri semakin dikenal di industri mode setelah tampil di berbagai fashion show di Jakarta dan Bandung.

Dengan bergabungnya dalam JFP 2025, ia berharap bisa semakin memperkuat kariernya di dunia modeling.

Dengan kehadiran model-model berbakat seperti Naura, ajang ini diharapkan tidak hanya menjadi perayaan fashion semata, tetapi juga sebagai ajang apresiasi terhadap kekayaan budaya Indonesia dalam dunia mode global. (Wand)

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top