E satu.com (Kota Cirebon) - Kejaksaan Negeri Kota Cirebon melakukan pengecekan kuantitas bahan beton yang menopang gedung Sekretariat Daerah Kota Cirebon.
Kepala Kejaksaan Negeri Kota Cirebon Muhammad Hamdan melalui Kasi Intelijen Kejari Kota Cirebon Slamet Haryadi mengatakan, pihaknya saat ini sedang melakukan pengujian terhadap kuantitas bangunan dari gedung sekretariat daerah Kota Cirebon.
“Untuk saat ini kita sedang menguji kuantitasnya bersama dengan ahli, setelah itu kita uji dari segi kualitasnya sesuai dengan RAB dan gambar,” katanya, Rabu (6/11/2024).
Dirinya melanjutkan, untuk hasil dari pengujiannya sendiri belum dapat disampaikan dikarenakan saat ini masih dalam proses penyidikan.
“Meskipun dalam proses penyidikan, kita belum menetapkan tersangka seperti isu yang beredar di luar, karena prosesnya masih berjalan,” lanjutnya.
Ia menuturkan, untuk temuan LHP BPK terkait dengan gedung Setda, denda keterlambatan Rp 11,3 miliar dan kelebihan bayar terkait dengan fisik gedung Rp 1,8 miliar.
Sementara itu, Kasi Pidana Khusus Kejari Kota Cirebon, Pahmi mengatakan, pengujian ini dilakukan untuk menemukan bukti dan juga para tersangka dari kasus ini.
“Kami minta kepada rekan-rekan untuk memberikan ruang kepada tim ahli dan penyidik untuk melakukan pengujian bersama dengan para pihak yang terlibat dalam pembangunan gedung sekretariat daerah,” jelasnya.
Dirinya melanjutkan, untuk saksi yang diperiksa sendiri ada sekitar 20 saksi, dan sampai saat ini belum ada penetapan tersangka.
Pada pengujian pertama di basement gedung Setda sendiri yaitu.
Sampel 1, Kolom utama K1 Tinggi tiang, 3, 11 meter yang seharusnya 3,35 meter dengan Lebar 80×80, untuk sampel 2 Kolom utama (K1) Lebar 80×80, depan 79,5 cm lebar samping, sementara tinggi tiang 3,15 meter yang seharusnya 3,35 meter.
Sampel 3, Kolom utama (K1) 32,5 cm depan, samping 50,5 cm, dengan Tinggi, 3,14 meter, Sampel 4 Kolom Anak (K0) Lebar, 30,5 cm samping, 51 cm, dengan tinggi 3,14 meter.
Sampel 5 Kolom Utama (K1) 80,5 cm lebar depan, samping 80,5 cm sesuai gambar, dengan tinggi 3,14 meter. (Wnd)
Post A Comment:
0 comments: