E satu.com (Kota Cirebon)
- Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon, Mardeko, mengonfirmasi bahwa persiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang dijadwalkan berlangsung pada 27 November 2024 telah mencapai 99 persen. 

Hal tersebut disampaikannya dalam kegiatan doa bersama dan deklarasi damai yang digelar oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Cirebon, Selasa (19/11).

Dalam keterangannya, Mardeko menguraikan jadwal distribusi logistik pemilu, termasuk surat suara. 

“Surat suara akan didistribusikan dari KPU ke PPK pada 24 November, dilanjutkan ke PPS pada 25 November, dan akan tiba di TPS pada 26 November. Kami pastikan semua berjalan lancar agar masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya tanpa kendala,” jelasnya.

Mardeko juga menyampaikan apresiasinya kepada berbagai pihak yang telah mendukung kelancaran persiapan Pilkada. 

“Terima kasih kepada pemerintah daerah, aparat keamanan, hingga masyarakat yang telah menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada,” ujarnya.


Acara doa bersama ini turut dihadiri Penjabat (PJ) Wali Kota Cirebon Agus Mulyadi, Kapolres Cirebon Kota AKBP Rano Hadianto, Komisioner Bawaslu, serta perwakilan dari ketiga pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon.

Selain mendoakan kelancaran Pilkada, acara tersebut juga menjadi momen deklarasi damai. Semua pihak berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kedamaian selama proses pemilu berlangsung.

“Momentum ini penting untuk memastikan Pilkada serentak di Kota Cirebon berjalan aman, damai, dan sesuai harapan masyarakat,” ungkap PJ Wali Kota Agus Mulyadi dalam sambutannya. (Wnd)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top