E satu.com (Kota Cirebon) - Suhendrik, calon Wakil Walikota Cirebon dari pasangan Eti Herawati - Suhendrik (BERES), menggelar diskusi lintas kampus yang melibatkan puluhan mahasiswa dari lima perguruan tinggi di Kota Cirebon. Kegiatan ini bertujuan merumuskan gagasan pembangunan Kota Cirebon dalam lima tahun ke depan.

Diskusi berlangsung dinamis dengan berbagai ide yang tercurah dari para mahasiswa. Suhendrik menyampaikan bahwa masukan dari kalangan akademisi muda tersebut sangat penting, khususnya dalam upaya meningkatkan sarana dan prasarana kota.

"Banyak usulan serta harapan yang datang dari mahasiswa, terutama terkait pengembangan transportasi publik, digitalisasi kota, dan perlindungan lingkungan," ujar Suhendrik, Kamis (17/10/2024).
Ia menambahkan, perhatian besar juga diberikan pada isu semakin menyempitnya lahan pertanian di tengah perkembangan kota.

“Kami menerima banyak masukan mengenai pentingnya menjaga keseimbangan antara pembangunan kota dan pelestarian lahan pertanian,” katanya.

Isu pendidikan turut menjadi topik utama. Para mahasiswa mendesak adanya program beasiswa untuk memastikan pendidikan tinggi tetap terjangkau bagi kalangan kurang mampu. Menanggapi hal ini, Suhendrik menegaskan komitmen pasangan BERES untuk menyediakan beasiswa bagi mahasiswa berprestasi.

Sementara itu, Vita mahasiswi Universitas Gunung Jati (UGJ) Cirebon  berharap pasangan BERES bisa membenahi tranportasi umum di Kota Cirebon agar lebih baik lagi.

"Harapan kami ke depan untuk transportasi umum di Kota Cirebon agar semakin dikembangkan artinya perlu ditambah jumlah armada dan haltenya agar masyakarat Kota Cirebon dapat menggunakan transportasi umum dapat maksimal dan aman," ujarnya.

Vita juga meminta pasangan BERES dapat membantu para mahasiswa dari golongan ekonomi kurang mampu jika nanti terpilih sebagai walikota dan wakil walikota Cirebon.


"Kami berkomitmen mendukung pendidikan melalui APBD maupun kerjasama dengan pihak swasta," jelasnya.

Diskusi ini diharapkan menjadi langkah awal untuk kolaborasi lebih lanjut antara pemerintah, akademisi, dan masyarakat demi pembangunan Cirebon yang lebih baik di masa depan. (Wnd)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top