E satu.com (Kota Cirebon)
- Pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Eti Herawati-Suhendrik, meraih dukungan terbesar dalam survei Pilkada Kota Cirebon 2024 yang dirilis oleh Lembaga Survei Parameter Konsultindo. Berdasarkan survei tersebut, paslon ini unggul dengan persentase 49,2 persen. Keunggulan ini mendapat respon positif, terutama dari kalangan politikus Partai Gerindra.

Daddy Rohanady, anggota DPRD Jawa Barat dari Fraksi Gerindra, mengapresiasi hasil survei tersebut. Ia menyatakan bahwa keunggulan ini seharusnya menjadi dorongan bagi partai koalisi, relawan, dan kader Gerindra untuk semakin solid dalam memenangkan Eti Herawati-Suhendrik pada Pilkada Kota Cirebon yang akan digelar pada 27 November 2024.

“Keunggulan ini harus menjadi penyemangat bagi kita semua untuk terus bekerja keras dan solid. Kader Gerindra wajib memperjuangkan kemenangan paslon nomor 2,” ujar Daddy dalam acara konsolidasi di Hotel Prima, Cirebon.

Dengan sisa waktu 41 hari menuju Pilkada, Daddy menekankan pentingnya kerja keras para kader Gerindra. Ia juga menginstruksikan seluruh kader untuk segera mensosialisasikan 21 program prioritas Eti-Suhendrik kepada masyarakat.

Meski unggul dalam survei, Daddy memperingatkan agar kader Gerindra tidak terlena dengan angka tersebut. “Jangan lengah dengan hasil survei, kita harus tetap fokus dan bekerja nyata,” tegasnya.

Daddy juga menyambut baik langkah Ketua DPD Gerindra Jawa Barat, Amir Mahpud, yang aktif melakukan konsolidasi di berbagai wilayah, mulai dari Pangandaran hingga Majalengka, untuk memastikan pemenangan di Pilkada Kota Cirebon dan Pilgub Jabar.

“Kita harus terus bekerja keras dan melakukan konsolidasi tanpa henti,” pungkas Daddy. (Wnd)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top