E satu.com (Majalengka) - Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota, Brigadir Nuryanto, aktif melakukan patroli wilayah dan memberikan imbauan kamtibmas kepada warga. Pada Rabu (23/10/2024), Brigadir Nuryanto menyambangi warga di Kelurahan Tarikolot, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka, untuk memastikan lingkungan tetap aman serta mencegah terjadinya potensi gangguan keamanan.
Dalam kegiatan sambangnya, Brigadir Nuryanto berdialog langsung dengan masyarakat, memberikan pesan-pesan kamtibmas agar warga selalu waspada terhadap potensi tindak kriminal, seperti pencurian dan peredaran narkoba. "Kami hadir untuk mengingatkan warga agar bersama-sama menjaga lingkungan tetap aman. Peran serta masyarakat sangat penting dalam menciptakan rasa aman di sekitar kita," kata Brigadir Nuryanto. Ia juga mengimbau agar masyarakat segera melaporkan ke pihak kepolisian jika ada hal-hal mencurigakan.
Selain memberikan imbauan, patroli ini juga dimanfaatkan sebagai sarana untuk menyerap aspirasi masyarakat terkait keamanan lingkungan, sehingga dapat dilakukan langkah antisipasi yang tepat guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas.
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Majalengka Kota, AKP Iwan Sutari, S.I.P., M.AP., menyatakan bahwa patroli dan sambang merupakan bagian dari program rutin yang ditingkatkan menjelang perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. "Kami terus mengoptimalkan kehadiran Bhabinkamtibmas di lapangan sebagai upaya preventif. Dengan hadir di tengah-tengah masyarakat, diharapkan dapat tercipta situasi yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Majalengka Kota," ujar AKP Iwan Sutari.
Kegiatan patroli dan imbauan kamtibmas ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran warga dalam menjaga keamanan lingkungan dan mendukung terciptanya situasi yang aman menjelang Pilkada 2024 di Kabupaten Majalengka.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,
Sumber : Humas Polres Majalengka
Post A Comment:
0 comments: