Bonnie


E satu.com (Majalengka) - Bripka Nanang, seorang Polisi RW Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, melakukan kegiatan sambang dan silaturrahmi dengan para Pegiat Kultur Sunda (Budayawan) di Kabupaten Majalengka. Pertemuan ini dilaksanakan di Saung Eurih, Kelurahan Cicurug, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka. Rabu (05/06/2024).

Dalam suasana yang penuh keakraban, Bripka Nanang berbincang-bincang dengan para budayawan mengenai upaya pelestarian dan pengembangan budaya Sunda. Ia juga mendengarkan aspirasi serta masukan dari para pegiat budaya terkait upaya menjaga tradisi dan kearifan lokal di wilayah Majalengka.

"Kami sebagai kepolisian sangat mengapresiasi peran serta dan dedikasi para pegiat budaya dalam melestarikan warisan budaya Sunda. Kegiatan silaturrahmi ini menjadi wadah untuk bertukar pikiran dan memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat," ungkap Bripka Nanang.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Majalengka, AKP Iwan Sutari, S.IP, M. AP., menyambut baik kegiatan ini. "Kerjasama antara kepolisian dan para pegiat budaya sangat penting dalam membangun kesadaran akan pentingnya melestarikan budaya lokal. Kami berkomitmen untuk mendukung dan melindungi keberlangsungan warisan budaya Sunda," kata AKP Iwan Sutari.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,


Sumber : Humas Polres Majalengka

editor : Ade Prayitno
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top