E satu.com (Majalengka) - Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., mengadakan kegiatan "Ngobrol Mas" (Ngopi Bareng Polisi dan Masyarakat) di Gedung KNPI, Jalan Raya KH. Abdul Halim, Kelurahan Majalengka Wetan, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa (28/5/2024) dan merupakan salah satu dari tujuh program inovatif yang diusung oleh Kapolres Majalengka dalam rangka menjaga Pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah Kabupaten Majalengka.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Majalengka didampingi oleh Pejabat Utama Polres Majalengka dan Kapolsek Majalengka, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP. Kegiatan ini juga dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Camat Majalengka Supartyningsih,S.IP. M.A.P.,Ketua KNPI Kabupaten Majalengka Anto Febrianto, Ketua Paguyuban Otomotif Majalengka (POM), Ketua Ormas XTC Kabupaten Majalengka beserta pengurus, Ketua Ormas Brigez Kabupaten Majalengka beserta pengurus, Ketua Ormas Bezzet Kabupaten Majalengka beserta pengurus, Ketua Ormas Moonraker Kabupaten Majalengka beserta pengurus, Ketua GBR Kabupaten Majalengka beserta pengurus, dan Ketua DPC Merah Putih Hitam (MPH) Kabupaten Majalengka beserta pengurus.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto menyatakan bahwa kegiatan "Ngobrol Mas" ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat serta mendengarkan langsung aspirasi, keluhan, dan masukan dari masyarakat. "Kami berharap melalui kegiatan ini, dapat tercipta sinergi yang lebih kuat antara polisi dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Majalengka. Kerjasama yang baik antara polisi dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif," ujar AKBP Indra Novianto.

Para peserta menyambut baik inisiatif Kapolres Majalengka dan mengapresiasi langkah proaktif yang dilakukan oleh pihak kepolisian dalam mendekatkan diri kepada masyarakat. Diskusi berlangsung dalam suasana yang penuh keakraban dan konstruktif, membahas berbagai isu keamanan serta langkah-langkah yang dapat diambil untuk meningkatkan keamanan di wilayah tersebut.

Dengan adanya kegiatan "Ngobrol Mas" ini, diharapkan dapat terjalin komunikasi yang lebih baik dan efektif antara polisi dan masyarakat, sehingga dapat bersama-sama menjaga dan meningkatkan situasi keamanan dan ketertiban di Kabupaten Majalengka.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,



Sumber : Humas Polres Majalengka

editor : Ade Prayitno
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top