camat


E satu.com (Majalengka) - Dalam upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Polres Majalengka Polda Jabar telah bersinergi dengan TNI, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar), dan Perangkat Kelurahan. Kegiatan ini digelar di Halaman Kantor Kelurahan Majalengka Wetan pada Selasa (19/03/2024) malam.

Dalam kegiatan ini, sinergi antara Bhabinkamtibmas, TNI, Damkar, dan Perangkat Kelurahan terjalin dengan baik. Mereka saling berkoordinasi dan bekerja sama dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah tersebut. Langkah ini dilakukan sebagai bentuk komitmen bersama untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.

Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Majalengka Kota, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP, menyatakan pentingnya sinergi antarinstansi dalam menjaga keamanan wilayah. "Kerjasama antara Bhabinkamtibmas, TNI, Damkar, dan Perangkat Kelurahan sangatlah penting dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi seluruh warga," ujarnya.

AKP Iwan Sutari juga menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kepedulian bersama untuk menjaga keamanan lingkungan. "Dengan adanya sinergi ini, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat di Kecamatan Majalengka," tambahnya.

Dengan terjalinnya kerjasama yang baik antarinstansi, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh warga. Langkah preventif seperti ini menjadi salah satu strategi yang efektif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta menciptakan rasa saling percaya dan solidaritas di antara seluruh elemen masyarakat.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Sumber : Humas Polres Majalengka
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top