E satu.com (Majalengka) - Dalam upaya mendukung pelaksanaan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden 2024 yang damai dan kondusif, Polisi RW Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, melalui Aiptu Agus Subagja, melakukan kegiatan sambang ke tokoh masyarakat di Kelurahan Babakan Jawa, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka pada Minggu (04/02/2024).

Aiptu Agus Subagja menyambangi tokoh masyarakat dengan tujuan untuk mengajak mereka berperan aktif dalam menciptakan Pemilu yang damai dan memberikan pemahaman terkait keamanan dan ketertiban, khususnya saat masa kampanye Pemilu 2024. Dalam pertemuan tersebut, Aiptu Agus Subagja memberikan imbauan kepada warga agar selalu menjaga keamanan lingkungan dan berhati-hati terhadap potensi tindak pidana, serta mengingatkan untuk segera melaporkan kejadian yang mencurigakan melalui Call Center 110.

"Kegiatan tersebut sangat penting dan efektif karena bisa langsung berinteraksi dengan warga binaan. Hal ini memungkinkan kami untuk menggali informasi yang berkembang di lingkungan masyarakat binaan serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk membantu Polri dalam menciptakan ketertiban dan keamanan dengan melaporkan tindak kriminalitas di lingkungannya," ujar Aiptu Agus Subagja.

Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K, M.Si, CPHR, melalui Kapolsek Majalengka Kota AKP Iwan Sutari, S.IP.,M.AP., menegaskan bahwa kegiatan sambang dan dialogis ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, terutama warga desa binaan. Kehadiran Polri diharapkan dapat mengurangi dan meminimalisir tindak kriminalitas, serta memberikan dukungan positif untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif menjelang pelaksanaan Pemilu 2024.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Sumber : Humas Polres Majalengka
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top