E satu.com (Cirebon) - Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Dr. Ir. H.E. Herman Khaeron, M.Si. memberikan tanggapan positif terkait Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang dilantik sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional.
Herman Khaeron pria yang akrab disapa Kang Hero berharap, AHY dapat menjalankan tugas barunya dengan baik dan dapat bermanfaat bagi masyarakat Indonesia.
" Selamat buat Mas AHY. Semoga dapat menjalankan tugas dengan baik dan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia," katanya.
Menurutnya, AHY merupakan sosok yang berkualitas dan siap untuk menuntaskan tugas capaian Presiden Jokowi dalam bidang pertanahan.
" Oleh karena itu sebagai kader Partai Demokrat saya bangga karena Ketua Umumnya dipilih menjadi Menteri ATR/BPN. Mas AHY dinilai sebagai cocok yang berkualitas dan siap untuk menuntaskan tugas - tugas Pak Jokowi dalam dalam bidang pertanahan selama 8 bulan kedepan," ujarnya.
Salah satu program yang akan dijalankan adalah, adanya digitalisasi pelayanan di dalam Kementerian ATR/BPN. Selain itu, dalam bertugas AHY akan memastikan di dalam Kementeriannya tidak ada mafia - mafia tanah.
" Kemarin Mas AHY menyampaikan ada beberapa hal yang dituntaskan yaitu terkait dengan digitalisasi terhadap berbagai pelayanan yang ada di lingkungan ATR/BPN. Kemudian juga kedepan seluruh proses - proses terhindar dari mafia pertanahan yang paling penting adalah terwujudnya tanah yang berkeadilan karena regulasinya sudah ada," terangnya.
Ia menambahkan, AHY akan mampu menghadapi tantangan dalam bidang pertanahan. Karena AHY merupakan sosok yang menguasai teritorial pernah bertugas di medan area.
" Saya menyakini kedepan AHY akan mereview tata ruang wilayah. Karena sangat penting bagi kehidupan masa depan, artinya dalam perspektif pengalokasian dan mengelola lahan tanah non hutan di seluruh Indonesia juga dalam perspektif lingkungan hidup bagaimana juga menjaga pembangunan yang berkelanjutan," pungkasnya. (Wnd)
Post A Comment:
0 comments: