camat


E satu.com (Cirebon) - Menjelang musim penghujan, Ketua RT. 01 dan RT. 02 di wilayah RW.09 Situgangga gotong royong bersama warga membersihkan lingkungan guna mengantisipasi dampak hujan.

Gotong royong membersihkan lingkungan bersama warga di Melangse RT 01 dan RT 02 diwilayah RW 09 Situgangga Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Minggu (5/11/23).

Ketua RT 01 Melangse, Khamja yang biasa disapa Jaja mengatakan, tujuan mengadakan bersih - bersih lingkungan tersebut dilakukan sebagai upaya persiapan menjelang musim hujan.

" Tujuan melaksanakan kegiatan hari ini supaya di lingkungan ini bersih apalagi saat ini musim hujan. Banyak parit - parit yang tersumbat sampah, maka supaya tidak terjadi kami membersihkan lingkungan," ujar khamja.

Sebelum dibersihkan oleh Ketua RT dan warga, saluran air yang berada di lokasi kegiatan gotong royong dipenuhi sampah dan rumput liar di sepanjang jalan. Selang berapa lama setelah dibersihkan, kondisi jalan di wilayah RT 01 dan RT 02 diwilayah RW 09 Situgangga langsung bersih dan saluran airnya tidak terdapat sampah lagi.

" Mudah - mudahan kegiatan hari ini bermanfaat untuk warga dan lingkungan sekitar, serta ada gunanya untuk warga," ucap Khamja kepada awak media

Dengan adanya gotong royong pembersihan lingkungan itu, diharapkan warga dapat menjaga bersama kebersihan di lingkungan sekitar agar saat musim hujan tiba.

Khamja pun mengimbau warga sekitar untuk tidak membuang sampah sembarangan, terutama mengurangi perilaku membuang sampah ke saluran air yang berdampak buruk terhadap irigasi. (wnd)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top