E satu.com (Cirebon) - Anggota Komisi VI DPR RI, Dr. Ir. H. E. Herman Khaeron, M.Si. bersama Pembina Yayasan UMKM Mitra Sehati, dr. Hj. Ratnawati M.KKK memberikan sosialisasi terkait ketersediaan pendanaan atau permodalan bagi para pelaku UMKM di Cirebon dan Indramayu, di GOR desa Jungjang kecamatan Arjawingangun, Kabupaten Cirebon, Senin ( 30/10/23 ).
Dalam Wawancaranya dengan awak media, H. E. Herman Khaeron mengatakan bahwa dirinya bersama Hj. Ratnawati tidak henti - hentinya melakukan sosialisasi mengenai ketersediaan pendanaan bagi pelaku UMKM bersama dengan Lembaga Pembiayaan Dana Bergulir ( LPDB ) Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia " kami tidak henti - hentinya melakukan sosialisasi terkait ketersediaan pendanaan bagi UMKM bersama LPDB Kementerian Koperasi dan UKM RI dalam rangka menjawab semua harapan bagi para pelaku UMKM " katanya.
" Saat ini masyarakat pelaku UMKM berkeinginan untuk mendapatkan modal usaha yang cukup bagi usahanya, bahkan masyarakat tidak saja hanya berkeinginan mendapatkan modal, namun juga dengan bunga yang terjangkau " tegasnya.
Keran pendanaan bagi UMKM harus selalu dibuka, Alhamdulillah, saya juga merasa senang dan bahagia bahwasannya mitra kerja saya, permodalan nasional madani juga ada di mana - mana " saat ini, sudah ada bunga yang lebih mudah dan dapat diakses secara mudah, saya sebagai mitra kerja, merasa mempunyai tanggungjawab untuk mengawal LPDB " ucap H. E. Herman Khaeron.
Saya berharap agar dana bergulir LPDB - KUMKM bisa menjadi pilihan alternatif dari kesulitan yang saat ini dirasakan masyarakat, terutama yang sedang merintis usaha untuk mendapatkan permodalan, In Syaah Allah, saya sudah berencana membangun koperasi dengan masyarakat dan kemudian bisa menyalurkan LPDB, tutupnya.
Sementara itu Kuwu desa Jungjang Kasmin mengungkapkan apresiasinya terhadap H. E. Herman Khaeron dan Hj. Ratnawati yang telah melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang dana bergulir LPDB - KUMKM tahun 2023 sehingga diharapkan pemahaman, pengetahuan dan wawasan masyarakat terkait ketersediaan pendanaan bagi UKMK bersama LPDB Kementerian Koperasi dan UKM RI dapat bertambah dan meningkat " semoga apa yang disampaikan pada kegiatan sosialisasi ini bermanfaat untuk masyarakat khususnya masyarakat desa Jungjang " ungkapnya.
Menurutnya kegiatan sosialisasi dana bergulir LPDB - KUMKM merupakan sikap kepedulian akan dunia usaha khususnya UMKM, sosialisasi seperti ini sangat penting dan diperlukan untuk masyarakat " saya berharap mudah - mudahan dengan adanya dana bergulir LPDB - KUMKM masyarakat semakin mudah untuk mendapatkan permodalan agar usahanya maju dan meningkat " pungkasnya. (wnd)
Post A Comment:
0 comments: