camat


E satu.com (Majalengka) - Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Talaga, Brigadir M. Sopyan sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Talaga Polres Majalengka Polda Jabar, gencar melaksanakan program door to door system dengan mengunjungi warga di Desa Binaanya, yaitu Desa Kertarahayu, Kecamatan Talaga, Kabupaten Majalengka pada Rabu (04/10/2023).

Hal itu sesuai dengan arahan Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si., CPHR.

Kegiatan door to door system ini menjadi salah satu sarana efektif yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas untuk membangun komunikasi yang baik dan menjalin silaturahmi dengan masyarakat desa binaan. Tak hanya itu, melalui kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas juga dapat memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga sekitar, sehingga tercipta situasi kamtibmas yang kondusif dan aman.

"Komunikasi dan silaturahmi serta membantu warganya adalah salah satu sarana Bhabinkamtibmas untuk merangkul warga desa binaan. Sudah menjadi kewajiban setiap Bhabinkamtibmas untuk membantu masyarakat sekaligus mendengar aspirasi warga, sehingga terjalin kemitraan yang lebih harmonis guna menciptakan situasi kamtibmas yang tetap aman dan kondusif," ungkap Brigadir Sopyan.

Dalam setiap kunjungannya, Brigadir Sopyan tak hanya memberikan pesan-pesan Kamtibmas, tetapi juga membuka ruang bagi warga untuk menyampaikan saran, masukan, atau aspirasi terkait peningkatan keamanan dan ketertiban di lingkungan desa mereka. Hal ini dianggap penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap aparat kepolisian serta meningkatkan partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan bersama.

"Bhabinkamtibmas bukan hanya sebagai aparat kepolisian yang menjalankan tugas, tetapi juga sebagai mitra masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman. Melalui komunikasi yang baik dan saling mendengar, diharapkan dapat terwujud kerja sama yang solid antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban," tambah Brigadir Sopyan.

Kegiatan door to door system ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai bagian dari upaya pencegahan dan pemeliharaan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Talaga. Dengan berfokus pada komunikasi yang intensif dan silaturahmi yang baik, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh warga desa.

Sumber : Humas Polres Majalengka
Editor: Iman 
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top