E satu.com (Cirebon) - Kreatifitas ditunjukan Jajaran Kompi 4 dalam memeriahkan Dirgahayu Republik Indonesia ke-78. Mulai 1 Agustus 2023, mereka berupaya menghias gapura di Mako Kompi 4 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar.
“Memperingati Dirgahayu Republik Indonesia ke-78, kami berinisiatif untuk menghias gapura mako Kompi 4. Sebagai wujud kecintaan kami pada Korps Brimob ,” ujar Danki 4 Yon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar, Iptu Jajang, Selasa (1/8/23).
Gapura di gerbang masuk Mako Kompi 4 bernuansa merah hitam, dengan logo Kompi 4 Batalyon C Pelopor.
Selain pembuatan gapura di Mako Kompi 4, semarak menghias gapura memperingati Dirgahayu Republik Indonesia ke-78 tahun 2023.
“Pembuatan gapura di Mako Kompi 4 dan jajaran dilakukan secara gotong royong. Ada sinergitas personel kami yang bahu membahu menghias gapura kantor Mako kami,” tambah. Selain membuat gapura di mako, Kompi 4 juga membuat pemasangan dan pengibaran bendera merah putih.
Dengan adanya gapura ini, diharapkan mampu membangkitkan jiwa patriotisme terhadap personel dan meningkatkan semangat gotong royong. Upaya ini juga dapat menciptakan kebanggaan kita sebagai anggota Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar dalam menanamkan nilai-nilai perjuangan para pahlawan bangsa Indonesia. (wnd)
Post A Comment:
0 comments: