E satu.com (Cirebon) -
Ribuan Masyarakat Kota Cirebon mengikuti kirab ziarah agung dengan berjalan kaki dari Balai Kota Cirebon ke Makam Sunan Gunung Jati Desa Astana, Kecamatan Gunung Jati Kabupaten Cirebon, Selasa (18/7/23).

Kegiatan itu digelar untuk menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah.

Selain itu, kirab ziarah agung juga digelar dalam rangka untuk merayakan H jadi ke - 654 Kota Cirebon.


Dalam kirab ziarah agung itu, tampak ribuan masyarakat, mulai dari pimpinan daerah, para sultan, abdi dalem keraton, dan warga memadati di Jalan Siliwangi Kota Cirebon.

Dalam kirab agung  tersebut sejumlah replika kereta paksi turut mengiring kirab agung menuju Makam Sunan Gunung Jati.

" Kirab ini menunjukkan bahwa Kota Cirebon memiliki tradisi yang harus dijaga kelestariannya," kata Wali Kota Cirebon, Nasrudin Azis.

Ia juga mengatakan bahwa, melalui kirab agung ziarah menunjukkan eksistensi Cirebon untuk menjaga kelestarian warisan para leluhur terdahulu.


Oleh karena itu, ia berharap kegiatan tersebut menjadi motivasi warga Cirebon untuk memberi yang terbaik kepada daerahnya.

" Memberi yang terbaik khususnya kepada Kota Cirebon dan umumnya kepada Indonesia," kata Walikota Cirebon Nasrudin Azis, kepada awak media. (wnd)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top