E satu.com (Cirebon) - Dalam rangka menjaga Komunikasi Kamtibmas, Bhabinkamtibmas ngopi bareng bersama warga, Rabu (31/05/2023) malam.

Kapolres Cirebon Kota AKBP Ariek Indra Sentanu SH , S.Ik , MH mengungkapkan “Melalui “PENJAGA KASEPUHAN” ( Prediktif, antisipatif, bertanggung jawab, gigih, akuntabel, bekerja keras, sinergi, efektif, humanis dan amanah) Polres Ciko,upaya meningkatkan kemitraan Polri dengan seluruh lapisan masyarakat di kewilayahan.”jelas Kapolres Ciko Lulusan Akpol 2004 ini

Lanjut Ariek Indra Sentanu” PENJAGA KASEPUHAN harus bisa di aplikasikan oleh seluruh personil jajaran Polres Ciko, terutama Bhabinkamtibmas yang secara langsung keberadaan dirasakan oleh masyarakat, harus dapat membawa diri berbaur dengan masyarakat, sebagai upaya kedekatan dengan masyarakat untuk mewujudkan Kamtibmas yang aman kondusif.”ujar kapolres Ciko melalui Kapolsek Gunung jati AKP Muchammad Qomaruddin, SH. MH 
 
Kapolsek Gunungjati AKP Moch Qomaruddin,SH.MH menambahkan" Bahwa apa yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Ds Mertasinga Aiptu Carsa melakukan ngopi bareng dengan warga RW 01 Desa Mertasinga sebagai upaya kedekatan dengan masyarakat, untuk memberikan edukasi maupun menggali informasi ttg Kamtibmas. Dengan cara ngopi bareng juga dalam rangka memelihara komunikasi Kamtibmas antara bhabinkamtibmas dengan warga binaanya " Ujarnya.

Kasi Humas Polres Ciko Iptu Ngatidja SH.,MH menambahkan ”Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Ds Mertasinga Aiptu Cara menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kepada warga, Agar warga dapat berpartisipasi dalam menjaga Kamtibmas, serta dapat memberikan informasi yang berkaitan dengan kamtibmas.“ Tutup Iptu Ngatidja SH.,MH

Sumber : Humas Polres Cirebon Kota
Editor : Wandi 
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top