E satu.com (Cirebon)
- Komandan Kompi (Danki) 4 AKP Taryat, SE., MH menghadiri undangan kegiatan Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) tahun 2022 bertempat di TPA Kopiluhur, Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Senin (28/11/22).

Hadir pada kegiatan itu, Wali Kota Cirebon, Danrem 063/SGJ, Kapolres Cirebon Kota, Dandim 0614/Kota Cirebon, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cirebon, serta tamu undangan lainnya.

Komandan Kompi (Danki) 4 AKP Taryat, SE.,MH, mengatakan, kegiatan ini merupakan peringatan hari menanam pohon Indonesia tahun 2022, penanaman ribuan pohon ini juga untuk memenuhi kebutuhan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Kota Cirebon. Idealnya, RTH bisa terpenuhi 20 persen dari luas wilayah.


Oleh sebab itu, PHMPI merupakan momentum masyarakat Kota Cirebon untuk berkontribusi dan berperan aktif dalam upaya mengantisipasi dampak perubahan iklim global, degradasi, deforestasi hutan dan lahan.

"Mari bersama sama menjaga kelestarian alam. Jangan rusak lingkungan yang akan berdampak penurunan produktivitas alam.


TPA kopiluhur ditunjuk sebagai lokasi simbolis penanaman pohon sangat tepat.

" Melalui gerakan tanam dan pelihara pohon diharapkan menjadi bentuk kegiatan yang nyata dalam mengatasi isu tersebut," kata Taryat kepada Awak Media, Kamis (1/12/22)

" Total ada 2.198 pohon yang ditanam. Terdiri dari 1.000 pohon di TPA kopiluhur dan 1.198 tersebar di sekolah, kantor kelurahan dan kecamatan.


" Ada dua jenis pohon yang ditanam yakni, pohon buah seperti pohon mangga, pohon nangka dan pohon kelengkeng. Sedangkan pohon keras yaitu pohon sengon dan pohon jati.

" Sinergitas seperti ini Pemerintah, TNI - POLRI dan masyarakat lainnya, semoga kedepan pelestarian lingkungan dapat terjaga, " ungkapnya. (wnd)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top