E satu.com (Cianjur) - Sebagai wujud empati dan kesigapan dalam menangani bencana, Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar menyalurkan bantuan bahan makanan kepada korban gempa di Kp Ciandam Desa Kutawaringin, Kecamatan Mande Kabupaten Cianjur.
Penyerahan bantuan dipimpin langsung oleh Ipda Carman personil Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar bersama Kapolsek Mande Iptu Dadeng.
Menurut Anggota Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar Ipda Carman dalam wawancaranya dengan Awak Media E satu.com, Sabtu (3/12/22) mengatakan bantuan bahan makanan yang telah disalurkan untuk korban bencana alam gempa Cianjur.
Penyerahan atau penyaluran bantuan tersebut untuk ikut meringankan beban korban gempa bumi di Cianjur yang hingga saat ini sangat membutuhkan berbagai perlengkapan baik kebutuhan makanan sehari - hari maupun kebutuhan lainnya " sekali lagi, saya sebagai Anggota Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar mengucapkan terima kasih yang telah ikut menyumbangkan rezikinya untuk bantuan kemanusiaan " tegasnya.
" Kami doakan semoga saudara kami yang menjadi korban bencana ini diberikan ketabahan dan kekuatan untuk dapat melalui ujian," ucap Ipda Carman.
Carman berharap pemberian bantuan bahan makanan tersebut nantinya dapat sedikit membantu dan meringankan beban para korban.
" Semoga bantuan ini bisa sedikit membantu meringankan beban saudara - saudara kita korban bencana gempa bumi di Cianjur," imbuh Ipda Carman Anggota Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar. (wnd)
Post A Comment:
0 comments: