E satu.com (Cirebon) - Kegiatan vaksinasi covid-19 yang dilaksanakan oleh Puskesmas Plumbon ini dalam rangka mewujudkan masyarakat yang sehat walafiat.
Kuwu desa Plumbon Kecamatan Plumbon Kabupaten Cirebon Karsono mengatakan pada Awak Media E satu.com, kamis (8/7/2021) antusias warga dilingkungan wilayahnya cukup tinggi hal ini berkat kebersamaan dan kekompakkan serta sinergitas semua pihak yang terus mensosialisasikan kepada warga terkait pelaksanaan kegiatan vaksinasi covid-19 yang dilakukan dan dilaksanakan oleh Puskesmas Plumbon, katanya.
Vaksinasi covid-19 merupakan salah satu untuk memutus mata rantai covid-19 agar kita tidak tertular virus covid-19 tersebut selain harus tetap mentaati dan mematuhi penerapan kedisplinan protokol kesehatan dengan 5 M, ucap Kuwu Karsono.
Beberapa hari sebelum pelaksanaan vaksinasi covid-19 termasuk pada hari pelaksanaannya dalam rangka mensukseskan pelaksanaan vaksinasi covid-19 dan mematuhi penerapan kedisplinan protokol kesehatan, kami pihak pemerintah desa Plumbon bersama para perangkat desa, BPD, lembaga desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, RW dan RT termasuk PKK dan bidan desa serta para kader melaksanakan woro woro dilingkungan wilayahnya informasikan serta mensosialisasikan terkait pelaksanaan vaksinasi di kantor desa Plumbon agar warga mau disuntik vaksin dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, Alhamdulillah terlihat pada hari ini warga sangat antusias dan tercatat untuk vaksin dosis pertama berjumlah 149 orang sedangkan vaksin dosis kedua berjumlah 133 orang jadi jumlah total seluruh berjumlah 282 orang, tegasnya.
Dengan vaksinasi covid-19 agar masyarakat khususnya masyarakat dilingkungan wilayah desa Plumbon tetap sehat untuk itu kami pemerintah desa dan satgas penanganan covid-19 desa Plumbon dan semua pihak, unsur dan elemen yang ada dilingkungan wilayah desa Plumbon turun tangan langsung untuk membantu pemerintah termasuk pemerintah kabupaten Cirebon sukseskan program percepatan vaksinasi," ungkapnya.
Saya sebagai ketua satgas penanganan covid-19 yang juga Kuwu desa Plumbon mengimbau agar masyarakat untuk tetap waspada terhadap penyebaran dan penularan virus covid-19 oleh karena itu harus mematuhi dan mentaati penerapan kedisplinan protokol kesehatan covid-19, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan atau keramaian serta membatasi mobilitas atau interaksi," pungkas Kuwu Karsono.(wnd)
Post A Comment:
0 comments: